Terbaru :
Home » , » IPB Seminarkan Konsep Green Growth untuk Pembangunan Indonesia

IPB Seminarkan Konsep Green Growth untuk Pembangunan Indonesia

Diposkan Oleh infodesaku Tanggal 27 Nov 2013 | 23.59



Infodesaku I Bogor - Green growth sebagai suatu konsep merupakan pilihan arah pembangunan yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi sekaligus menjaga kelestarian lingkungan. Namun konsep ini menciptakan sebuah keragaman pandangan dari posisi politik ekonomi suatu bangsa. Guna mengurai berbagai perspektif serta mencari titik temu dari konsep green growth ini, maka Direktorat Kajian Strategis dan Kebijakan Pertanian Institut Pertanian Bogor (DKSKP-IPB) menggelar International Seminar: Indonesia Green Growth and Sustainable Development pada Rabu (27/11/12) di Kampus MB-IPB, Jalan Pajajaran, Bogor.

Seminar yang dibuka oleh Rektor Institut Pertanian Bogor , Herry Suhardiyanto, M.Sc. ini menghadirkan beberapa pembicara, antara lain H.E.Martin Bille Hermann (Duta Besar Kerajaan Denmark untuk Republik Indonesia), Prof. Dr. Bomer Pasaribu (Duta Besar Republik Indonesia untuk Kerajaan Denmark dan Republik Lithuania), dan Dr. Yetti Rusli selaku staf ahli Menteri Kehutanan Republik Indonesia. 

"Komponen kunci dari kerangka pembangunan green growth ditujukan untuk menghadapi tantangan pembangunan dengan menghindar dari kondisi in-efisien dan bahaya pada lingkungan dari tekanan perkembangan teknologi dan infrastruktur", kata Herry Suhardiyanto, Rektor IPB.

Dalam seminar ini juga mengupas terkait permasalahan serius yang dihadapi bangsa-bangsa saat ini, yakni krisis pangan, keterbatasan energi, dan kemiskinan. Permasalahan yang juga dirasakan Indonesia sebagai salah satu kelompok negara yang sedang berkembang. Green growth penting bagi Indonesia karena dapat memberikan manfaat yang berkelanjutan, baik dari aspek ekonomi berupa peningkatan PDB (Produk Domestik Bruto), juga aspek lingkungan berupa jasa ekosistem, serta pada aspek sosial berupa penciptaan lapangan pekerjaan dan peningkatan kualitas hidup. (*/wildan/latif)
Bagikan Melalui :

Posting Komentar

Silahkan Anda Beri Komentar Pada Berita Ini, Sebagai Penyemangat Kami Dalam Memberikan Berita Terbaik Untuk Anda

 
BERANDA | PEMBANGUNAN | POLITIK DAN HUKUM | KRIMINAL | TRAGEDI | NASIONAL | PASANG IKLAN | KONTAK KAMI
Copyright © 2010. infodesaku - Hak Cipta Di Lindungi Undang-Undang