Terbaru :
Home » » Tabrakan KRL-Truk, Calon Penumpang Terlantar

Tabrakan KRL-Truk, Calon Penumpang Terlantar

Diposkan Oleh infodesaku Tanggal 12 Des 2013 | 12.49

Infodesaku I Parung Panjang - KRL Tak Kunjung Datang, Tiket Yang Sudah Dibeli Calon Penumpang Ditukar Uang Kembali.

Menyusul tragedi kereta rangkaian listrik (KRL) bernomor 1131 Sepong- Tanah Abang tujuan Kota bertabarakan dengan sebuah truk tangki pembawa bensin milik PT Pertamina yang sedang melintas membuat calon penumpang terbengkalai.

Sejak siang hingga menjelang sore, ratusan calon penumpang KRL di Stasiun Parung Panjang yang hendak menuju Serpong dan arah sebaliknya nampak gelisah lantaran KRL tak kunjung tiba. Mereka sempat komplain kepada petugas Stasiun akibat keterlambatan moda transportasi massal itu.

Petugas pun menjelaskan adanya kecelakaan yang melibatkan KRL dengan sebuah truk tangki di Bintaro  sekitar pukul 10.36 WIB. Akhirnya calon penumpang ini meminta uang pembelian tiket yang telah dibeli agar dikembalikanpihak Stasiun.

Kepala Stasiun Parung Panjang, Suhendra membenarkan atas insiden di Bintaro, terjadi hambatan traffic KRL yang tidak mungkin bisa beroperasi tepat waktu sesuai jadwal. "Sejak siang ratusan calon penumpang menunggu KRL, nah barulah menjelang sore kami bisa menukarkan tiket yang sudah dibeli dengan sejumlah uang sesuai harga tiket," jelas Suhendra kepada wartawan, Senin (9/12/2013) sore.

Dirinya belum bisa memastikan sampai kapan jalur Serpong - Tanah Abang dapat beroperasi kembali. "Saya menunggu intruksi dari pusat kendali mengenai kapan KRL mulai beroperasi lagi. Tapi info yang saya terima sore ini saja petugas masih sibuk evakuasi di Bintaro, sebab memindahkan rangkaian gerbong KRL kan tidak mudah," kata dia. 

Sebelumnya diberitakan tabrakan antara KRL 1131 jurusan Serpong - Tanah Abang dan truk tangki Pertamina bermuatan 40 Ribu liter premium di Bintaro menimbulkan korban meninggal dunia dan luka ringan maupun luka berat. Hingga berita ini dimuat masih dilakukan evakuasi rangkaian gerbong kereta dan bangkai truk tangki Pertamina. (als)
Bagikan Melalui :

Posting Komentar

Silahkan Anda Beri Komentar Pada Berita Ini, Sebagai Penyemangat Kami Dalam Memberikan Berita Terbaik Untuk Anda

 
BERANDA | PEMBANGUNAN | POLITIK DAN HUKUM | KRIMINAL | TRAGEDI | NASIONAL | PASANG IKLAN | KONTAK KAMI
Copyright © 2010. infodesaku - Hak Cipta Di Lindungi Undang-Undang